Minggu, 18 Oktober 2020

Taatlah, Jangan Mencobai Tuhan!

 "Taatlah, Jangan Mencobai Tuhan! “

Matius 22:18)

Bacaan injil hari ini menyatakan tentang perbedaan makna ketaatan kepada Kaisar dan ketaatan kepada Tuhan. Yesus tidak mempertentangkannya, tetapi Ia membedakannya.

Dalam hal membayar pajak, maka ada batasan ketaatan yang diperlihatkan, yakni sekeping uang koin sudah cukup. Namun apakah ketaatan kepada Tuhan dapat dibatasi oleh sekeping uang koin? Untuk taat kepada Tuhan tidak dapat dibatasi oleh apapun juga yang ada di dunia ini. Sebab, Kaisar memiliki batasan kuasa, namun kuasa Tuhan tidak dapat dibatasi oleh apapun juga.

Ketaatan kepada pemerintah justru adalah karena ketaatan kepada Tuhan. Maka ketika suatu pemerintahan tidak berjalan dengan prinsip keselamatan yang dikerjakan Allah di dalam Yesus Kristus, otomatis akan ada suatu pertentangan. Pengakuan dan ketaatan kita kepada pemerintah adalah wujud iman kita kepada Tuhan, bahwa negara tempat kita hidup ini adalah rahmat Allah untuk menyatakan keselamatanNya. Kita mentaati negara sebab negara atau pemerintah adalah perpanjangan tangan Tuhan bagi keselamatanNya. Maka ketaatan dan keberadaan kita adalah sebagai warga negara yang tunduk dan yang melakukan rencana keselamatan Allah bagi dunia ini.

Tetapi bagaimana kepada Tuhan? Apa yang dari Tuhan dan apa yang diberikan kepada Tuhan? Sudahkah yang patut kita berikan kepada Tuhan? Dalam kehidupan ini kita mungkin memiliki batas-batas tertentu untuk suatu kewajiban, tetapi kepada Tuhan kita tidak dapat membatasi kewajiban dan tanggungjawab. Sebab kehidupan beserta segala sesuatu yang ada dalam hidup ini adalah berasal dari Tuhan, maka kita juga harus memberikannya kepada Tuhan. Sehingga apa yang layak kita berikan kepada Tuhan adalah mempersembahkan seluruh kehidupan kita ini untuk taat kepada Tuhan saja. Baik itu waktu, pekerjaan, keluarga, harta milik, semuanya tanpa terkecuali dalam hidup ini diberikan kepada Tuhan hanya untuk kemuliaan namaNya saja.

Sabda Winedhar Minggu,  18 Oktober  2020


 
KLIK TOMBOL HIJAU INI UNTUK BERTANYA KONSULTASI DENGAN PENDETA GKJ BANGSA VIA WHATSAPP - 085228765288
wa