GEREJA KRISTEN JAWA BANGSA

Penahbisan Pendeta GKJ Bangsa

GEREJA KRISTEN JAWA BANGSA

Bingkisan Natal untuk anak sekolah minggu dalam perayaan Natal GKJ Bangsa 2018

GEREJA KRISTEN JAWA BANGSA

Kunjungan kasih Panti Asuhan Siloam Purwokerto

GEREJA KRISTEN JAWA BANGSA

Ibadah Padang Kenaikan Tuhan Yesus di Pantai Sodong Adipala Cilacap

GEREJA KRISTEN JAWA BANGSA

Kunjungan kasih Panti Wredha Catur Nugraha Kaliori - Banyumas

Minggu, 29 September 2024

Warta Jemaat Minggu, 29 September 2024

 Warta Jemaat Minggu, 29 September 2024


Syalom, salam sejahtera dalam kasih Kristus. Majelis GKJ Bangsa mengucapkan selamat beribadah kepada jemaat dan mengucapkan terimakasih pada para pelayan yang melayani pada ibadah Minggu ini. 

Bagi warga Jemaat yang membutuhkan pelayanan khusus dapat menghubungi Majelis GKJ Bangsa setelah ibadah di ruang konsistori. Tuhan Yesus selalu memberkati. 

Kami sampaikan Warta Jemaat dan kegiatan GKJ Bangsa selama sepekan sebagai berikut :


I. Ibadah Umum, Minggu 6 Oktober 2024  (Sakramen Perjamuan Kudus Melibatkan Anak)

Petugas Ibadah  Petugas Ibadah  

Pengkhotbah Pdt. Maranatha Aji Kusuma

Bahasa Jawa

Waktu 08.00 WIB

Petugas Konsitorium Dkn. Sri Yulianti

Pengakuan Iman & Pewarta Dkn. Teguh Margowaluyo

Persembahan Pnt. Novianto Nugraha

Petugas Penjemput Tamu Kel. Bpk. Sujiman & Kel. Dkn. Asih Pujiati

Pengiring/Organis Sdri. Priscila

Pemandu Pujian Jemaat (PPJ) Ibu. Anjar Widyaningrum & Ibu. Gina Meilia Nita

Petugas Multimedia Operator: Sdr. Hansel


2. Ibadah Sekolah Minggu, 6 Oktober 2024 Digabung di Ibadah Umum


3. Rincian Persembahan, Minggu 22 September  2024 

Pers. Mingguan Rp.           328.000 Pers. Khusus Natal Rp.              241.000

Pers. Bulanan/Perpuluhan Rp.          200.000 Pers. Rogorumanti Rp.               10.000

Pers. PD & Komisi Rp.          340.000 Pers. Padi NN Rp.             500.000

Pers. Padi Bpk. Juwadi Rp.             800.000



4.  Persekutuan Kaum Wanita Jemaat (KWJ) 

Persekutuan kaum wanita jemaat (KWJ) dilaksanakan pada hari Kamis, 3 Oktober 2024 di rumah Ibu. Asih Pujiati. Petugas PASEBAN. Mohon kehadiran semua kaum wanita jemaat.  


5.   Jadwal Persekutuan Doa 

Selasa, 1 Oktober 2024, Persekutuan Doa Kelompok Kubang di Rumah Bp. Sudiman, Petugas Firman Penyuluh Agama Kristen Kementrian Agama Kab Banyumas, Petugas  Pujian Pdt. Marantha Aji Kusuma

Rabu, 2 Oktober 2024, Persekutuan Doa Kelompok Karangsari Bawah Barat di Rumah Bp. Juwadi, Petugas Firman Penyuluh Agama Kristen Kementrian Agama Kab Banyumas, Petugas  Pujian Pdt. Marantha Aji Kusuma

Jumat, 4 September  2024, Persekutuan doa Kelompok Karangsari atas di rumah Bp Teguh Margowaluyo, Petugas Firman Penyuluh Agama Kristen Kementrian Agama Kab Banyumas, Petugas  Pujian Pdt. Marantha Aji Kusuma 


6.   Perkunjungan Pemuda Remaja 

Perkunjungan pemuda remaja akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 5 Oktober 2024, pukul 18.30 WIB, tempat di rumah Sdr. Daniel. Petugas Pdt. Maranatha Aji Kusuma & Sdr. Hansel. 

      

7.     Panitia Pembangunan

Mengingatkan kepada jemaat untuk senantiasa mendukung pembangunan sarana Gedung Ibadah,  mendukung dengan cara  berdoa, daya, dan dana (Janji Iman). 


8.    Vocher Peduli YPK Kab Cilacap

Majelis GKJ Bangsa mengajak jemaat untuk peduli pendidikan Kristen melalui YPK Cilacap dengan membeli kupon/ vocer yang tersedia. Dukungan dana yang Bpk/Ibu berikan sangat membantu untuk keberlangsungan pendidikan Kristen tersebut.


9.    Persidangan/ Rapat Majelis GKJ Bangsa 

Majelis GKJ Bangsa akan melaksanakan Persidangan/Rapat Majelis pada 6 Oktober 2024, Pukul 11.00 WIB, bertempat di ruang konsistori. Bagi Jemaat yang berkepentingan dapat menghubungi majelis, ataupun dengan mengirim surat. Mohon perhatian dan dukungan doa seluruh jemaat. 


10.  Rapat Panitia HUT & Natal GKJ  Bangsa 

Mengundang kehadiran kepada seluruh panitia HUT GKJ Bangsa untuk rapat yang akan di selenggarakan pada  Minggu, 29 September 2024, waktu setelah ibadah.  Atas kehadirannya kami ucapkan terima kasih.


11.   Sakramen Perjamuan Kudus Melibatkan Anak 

Persiapan/Pendadaran Majelis, Minggu 22 September 2024

Persiapan/Pendadaran Jemaat, Minggu 29 September 2024 

Perjamuan Kudus, Minggu  6 Oktober 2024


12.  POKOK-POKOK DOA 

Pembangunan gedung Gereja, dana yang dibutuhkan, dan Panitia Pembangunan.

Kesatuan hati jemaat & simpatisan GKJ Bangsa tetap memiliki kerinduan serta kesetiaan beribadah kepada Tuhan.

Badan pelayanan (komisi/tim/pokja) tetap bersukacita, bahu membahu, bersemangat & setia melayani demi kemuliaan nama Tuhan.

Pelayanan GKJ Bangsa selama seminggu ini, kiranya dapat berjalan lancar dan seturut kehendak Tuhan.

Pergumulan hidup jemaat/simpatisan yang mengalami: kelemahan tubuh/sakit penyakit, keluarga sedang berdukacita, kesulitan ekonomi/usaha/pekerjaan, tekanan hidup, persoalan rumah tangga, mencari pekerjaan, calon pasangan hidup, studi, merindukan anak, yang undur iman.


Demikian Warta Jemaat Minggu, 29 September 2024

Atas perhatianya kami mengucapkan terima kasih .  

Tuhan Yesus selalu menyertai pelayanan kita semua


MENJADI KAWAN, BUKAN LAWAN

 MENJADI KAWAN, BUKAN LAWAN (Markus 9:38-50)

“Barangsiapa tidak melawan kita, ia ada di pihak kita.” (Mrk. 9:40)


Setara Institute pada 7 Januari 2020 merilis angka pelanggaran kebebasan beragama di Indonesia, selama periode pertama pemerintahan Presiden Jokowi. Ada 846 peristiwa pelanggaran. Namun, di balik itu, kita juga melihat tumbuhnya gerakan kerja sama lintas iman, khususnya di kalangan orang muda.

Tak dapat dimungkiri, perbedaan keyakinan sering menjadi tembok pemisah antar kelompok. Para murid Yesus pada masa lalu juga mengalami hal demikian. Hal itu bisa terjadi karena mereka berpikir bahwa hanya mereka yang bisa melakukan mukjizat dalam nama Yesus. Tetapi, Yesus menegur mereka dan mengatakan bahwa barangsiapa tidak melawan kita, ia ada dipihak kita. Lebih jauh, Ia mengajak para murid-Nya untuk selalu hidup berdamai seorang dengan yang lain. Artinya, Yesus mengajarkan para murid-Nya untuk mencari dan menjadi kawan, bukan mencari lawan hanya karena melihat perbedaan. Atau, merasa terancam ketika ada sebuah kesamaan atau perbedaan. Yang lain bukan ancaman, sehingga tak perlu ditakuti.

Di tengah situasi sosial yang mengancam kebebasan berkeyakinan seperti hasil penelitian Setara Institute di atas, kita perlu menghidupi ajaran Yesus secara lebih serius. Kekerasan hanya bisa ditangkal dengan kasih dan kerja sama. Karena itu, gerakan kerja sama lintas iman harus terus diluaskan, terlebih di tengah-tengah kaum muda. Semangat mencari dan menjadi kawan harus diperbesar, sehingga Indonesia memiliki masa depan.

Hidup damai itu dimulai dari mengubah cara pandang: orang lain yang berbeda ataupun yang sama bukan lawan, tetapi kawan.


Minggu, 22 September 2024

Warta Jemaat Minggu, 22 September 2024

 Warta Jemaat Minggu, 22 September 2024

Syalom, salam sejahtera dalam kasih Kristus. Majelis GKJ Bangsa mengucapkan selamat beribadah kepada jemaat dan mengucapkan terimakasih pada para pelayan yang melayani pada ibadah Minggu ini. 

Bagi warga Jemaat yang membutuhkan pelayanan khusus dapat menghubungi Majelis GKJ Bangsa setelah ibadah di ruang konsistori. Tuhan Yesus selalu memberkati. 

Kami sampaikan Warta Jemaat dan kegiatan GKJ Bangsa selama sepekan sebagai berikut :

I. Ibadah Umum, Minggu 29 September 2024 

Petugas Ibadah  Petugas Ibadah  

Pengkhotbah Pdt. Maranatha Aji Kusuma

Bahasa Indonesia

Waktu 08.00 WIB

Petugas Konsitorium Pnt. Ester Muria

Pengakuan Iman & Pewarta Pnt. Elis Yunaningrum

Persembahan Pnt. Pujiono

Petugas Penjemput Tamu Kel. Bpk. Sudiman & Kel. Pnt. Warsono

Pengiring/Organis Dkn. Teguh Margowaluyo

Pemandu Pujian Jemaat (PPJ) Ibu. Upik Krisma Haryanti & Ibu. Asmah Ridah

Petugas Multimedia Operator: Ibu. Wasianingsih


2. Ibadah Sekolah Minggu, 29 September 2024

Pujian Ibu. Cristine Noviani Pendamping & Pendoa Ibu. Ambarwati Yusman

Firman Kelas Besar Sdr. Tomas Budianto Pemusik Bpk. Sugianto

Firman Kelas Kecil Ibu. Ambarwati Yusman


3. Rincian Persembahan, Minggu 15 September  2024 

Pers. Mingguan Rp.           377.000 Pers. Khusus Natal Rp.              220.000

Pers. Bulanan/Perpuluhan Rp.            50.000 Pers. Rogorumanti Rp.                10.000

Pers. PD & Komisi Rp.          328.000 Pers. Padi NN Rp.             200.000


4.  Persekutuan Kaum Wanita Jemaat (KWJ) 

Persekutuan kaum wanita jemaat (KWJ) dilaksanakan pada hari Kamis, 26 September 2024 di rumah Ibu. Asih Pujiati. Petugas Pdt. Maranatha Aji. Mohon kehadiran semua kaum wanita jemaat.  


5.   Jadwal Persekutuan Doa 

Selasa, 24 September 2024, Kunjungan  di Rumah Ibu Susdiyati lanjut Ibu Endang, Petugas Firman Pdt. Marantha Aji Kusuma

Rabu, 25 September 2024, Persekutuan Doa Kelompok Kemranjen  di Rumah Bp. Darsono, Petugas Firman Pdt. Marantha Aji Kusuma

Jumat, 27 September  2024, Kelompok Bangsa Kroya  di Pastory/Pdt. Marantha Aji K, Petugas Firman Penyuluh Kemntrian Agama 


6.   Perkunjungan Pemuda Remaja 

Perkunjungan pemuda remaja akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 28 September 2024, pukul 18.30 WIB, tempat di rumah Sdri. Mei. Petugas Pdt. Maranatha Aji Kusuma & Sdr. Mima. 

      

7.     Panitia Pembangunan

Mengingatkan kepada jemaat untuk senantiasa mendukung pembangunan sarana Gedung Ibadah,  mendukung dengan cara  berdoa, daya, dan dana (Janji Iman). 


8.    Vocher Peduli YPK Kab Cilacap

Majelis GKJ Bangsa mengajak jemaat untuk peduli pendidikan Kristen melalui YPK Cilacap dengan membeli kupon/ vocer yang tersedia. Dukungan dana yang Bpk/Ibu berikan sangat membantu untuk keberlangsungan pendidikan Kristen tersebut.


9.   Persiapan Anak dan Orang Tua Perjamuan Kudus

Persiapan untuk anak dan orang tua dalam pelaksanaan perjamuan kudus yang melibatkan anak pada hari Sabtu, 28 September 2024 Pukul 10. 00 di Rumah Bp, Sundoyo. Mohon nama-nama berikut ini untuk dapat hadir :

- Bp. Mugiyono/Ibu Susi – (Gabrielo, Gama, Marius, Graciela)

- Bp. Teguh M/Ibu Wasianingsih – (Yosia, Hosea) -  Bp. Anggi Irawan/Ibu Ria (Kenizio)

- Ibu Resa (Silvi) -  Bp. Sagio/Ibu Magdalena (Priscila)

- Bp. Sugianto/Ibu Resti (Keke) -  Bp. Daniel Ian/Ibu Asmah (Naftali)

- Bp. Wasimun/Ibu Rohdiati (Mei) -  Bp. Maresia/Ibu Evi (Joselin)

- Bp. Sukarno/Ibu Cristine Noviani (Mima, Yohana) -  Bp. Sudiman/Ibu Kuswati (Daniel)

- Bp. Pujiono/Ibu Anjar (Hansel, Kineta, Janeta) -  Bp. Marantha Aji/Ambarwati (Jovanka)

 -Bp. Sundoyo/Ibu Asih (Ael) -  Ibu Elis  (Fidel)


10.   Sakramen Perjamuan Kudus Melibatkan Anak 

Persiapan/Pendadaran Majelis, Minggu 22 September 2024

Persiapan/Pendadaran Jemaat, Minggu 29 September 2024 

Perjamuan Kudus, Minggu  6 Oktober 2024


11.  POKOK-POKOK DOA 

Pembangunan gedung Gereja, dana yang dibutuhkan, dan Panitia Pembangunan.

Kesatuan hati jemaat & simpatisan GKJ Bangsa tetap memiliki kerinduan serta kesetiaan beribadah kepada Tuhan.

Badan pelayanan (komisi/tim/pokja) tetap bersukacita, bahu membahu, bersemangat & setia melayani demi kemuliaan nama Tuhan.

Pelayanan GKJ Bangsa selama seminggu ini, kiranya dapat berjalan lancar dan seturut kehendak Tuhan.

Pergumulan hidup jemaat/simpatisan yang mengalami: kelemahan tubuh/sakit penyakit, keluarga sedang berdukacita, kesulitan ekonomi/usaha/pekerjaan, tekanan hidup, persoalan rumah tangga, mencari pekerjaan, calon pasangan hidup, studi, merindukan anak, yang undur iman.


Demikian Warta Jemaat Minggu, 22 September 2024

Atas perhatianya kami mengucapkan terima kasih .  

Tuhan Yesus selalu menyertai pelayanan kita semua


BERGANTUNG DAN BERSERAH KEPADA TUHAN

 

BERGANTUNG DAN BERSERAH KEPADA TUHAN (Markus 9 : 30-37)


Bagaimana hidup saudara? Bagaimana hidup kita sebagai orang beriman? Sebagai orang yang menyatakan diri sebagai orang beriman tentulah kita patut menaruh pengharapan dan ketaatan kita kepada Tuhan. Mengapa? Karena seperti Yeremia mengatakan: Yeremia 11:20 (TB)  Tetapi, TUHAN semesta alam, yang menghakimi dengan adil, yang menguji batin dan hati, biarlah aku melihat pembalasan-Mu terhadap mereka, sebab kepada-Mulah kuserahkan perkaraku. Yeremia percaya bahwa hidup dan kehidupannya semata-mata hanya di tangan Tuhan. Sekalipun orang merancangkan yang buruk sekalipun, Yeremia percaya Tuhan pasti merancangkan yang baik.

Pemazmur berkata: Mazmur 54:6-7 (TB) Dengan rela hati aku akan mempersembahkan korban kepada-Mu, bersyukur sebab nama-Mu baik, ya TUHAN. Sebab Ia melepaskan aku dari segala kesesakan, dan mataku memandangi musuhku. Kepasrahan kepada Tuhan itulah yang menjadi kekuatan orang beriman. Itulah juga yang diajarkan oleh Tuhan Yesus kepada murid-murid-Nya; Markus 9:30-31 (TB)  Yesus dan murid-murid-Nya berangkat dari situ dan melewati Galilea, dan Yesus tidak mau hal itu diketahui orang; sebab Ia sedang mengajar murid-murid-Nya. Ia berkata kepada mereka: "Anak Manusia akan diserahkan ke dalam tangan manusia, dan mereka akan membunuh Dia, dan tiga hari sesudah Ia dibunuh Ia akan bangkit."Tuhan mengajar mereka supaya para murid paham: jalan-Nya adalah jalan kepasrahan kepada Bapa untuk mengalami penderitaan, dan dengan kuasa Allah maka Dia bangkit antara orang mati.

Namun sayangnya; Markus 9:32 (TB)  Mereka tidak mengerti perkataan itu, namun segan menanyakannya kepada-Nya. Bahkan ketika Tuhan Yesus mengajar hal pasrah, merendahkan diri dan percaya kepada Allah, para murid justru bertengkar dan mempersoalkan : siapakah yang terbesar diantara mereka? Tuhan Yesus menegur mereka dengan : Markus 9:35-37 (TB)  Lalu Yesus duduk dan memanggil kedua belas murid itu. Kata-Nya kepada mereka: "Jika seseorang ingin menjadi yang terdahulu, hendaklah ia menjadi yang terakhir dari semuanya dan pelayan dari semuanya." Maka Yesus mengambil seorang anak kecil dan menempatkannya di tengah-tengah mereka, kemudian Ia memeluk anak itu dan berkata kepada mereka: "Barangsiapa menyambut seorang anak seperti ini dalam nama-Ku, ia menyambut Aku. Dan barangsiapa menyambut Aku, bukan Aku yang disambutnya, tetapi Dia yang mengutus Aku."


Minggu, 15 September 2024

Warta Jemaat Minggu, 15 September 2024

 Warta Jemaat Minggu, 15 September 2024



Syalom, salam sejahtera dalam kasih Kristus. Majelis GKJ Bangsa mengucapkan selamat beribadah kepada jemaat dan mengucapkan terimakasih pada para pelayan yang melayani pada ibadah Minggu ini. 

Bagi warga Jemaat yang membutuhkan pelayanan khusus dapat menghubungi Majelis GKJ Bangsa setelah ibadah di ruang konsistori. Tuhan Yesus selalu memberkati. 

Kami sampaikan Warta Jemaat dan kegiatan GKJ Bangsa selama sepekan sebagai berikut :

I. Ibadah Umum, Minggu 22 September 2024 

Petugas Ibadah  Petugas Ibadah  

Pengkhotbah Pnt. Pujiono

Bahasa Indonesia

Waktu 08.00 WIB

Petugas Konsitorium Pnt. Elis Yunaningrum

Pengakuan Iman & Pewarta Pnt. Ester Muria

Persembahan Dkn. Sri Yuliati

Petugas Penjemput Tamu Kel. Bpk. Harsono & Kel. Dkn. Teguh Margowaluyo

Pengiring/Organis Sdri. Priscila

Pemandu Pujian Jemaat (PPJ) Ibu. Gina Meilia Nita & Pnt. Novianto Nugraha

Petugas Multimedia Operator: Ibu. Mareta Mika Yosiana


2. Ibadah Sekolah Minggu, 22 September 2024

Pujian Sdr. Yustiana Pendamping & Pendoa Ibu. Asmah Ridah

Firman Kelas Besar Pdt. Maranatha Aji K Pemusik Sdr. Hendra

Firman Kelas Kecil Pdt. Maranatha Aji K


3. Rincian Persembahan, Minggu 8 September  2024 

Pers. Mingguan Rp.           306.000 Pers. Khusus Natal Rp.              215.000

Pers. Bulanan/Perpuluhan NN Rp.          1.015.000 Pers. Rogorumanti Rp.              120.000

Pers. PD & Komisi Rp.          278.000 Pers. Padi NN Rp.             200.000


4.  Persekutuan Kaum Wanita Jemaat (KWJ) 

Persekutuan kaum wanita jemaat (KWJ) dilaksanakan pada hari Kamis, 19 September 2024 di rumah Ibu. Purwati. Petugas dari PASEBAN.  Mohon kehadiran semua kaum wanita jemaat.  


5.   Jadwal Persekutuan Doa 

Rabu, 18 September 2024, Kelompok Karangsari Bawah Barat  di Rumah Bp. Sarwono, Petugas Firman Pdt. Marantha Aji Kusuma

Jumat, 20 September  2024, Kelompok Karangsari Atas di Rumah Bp. Sujiman, Petugas Firman Pdt. Marantha Aji Kusuma


6.   Perkunjungan Pemuda Remaja 

Perkunjungan pemuda remaja akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 21 September 2024, pukul 18.30 WIB, tempat di rumah Sdri. Yustiana. Petugas Pdt. Maranatha Aji Kusuma & Sdr. Hosea. 

      

7.     Panitia Pembangunan

Mengingatkan kepada jemaat untuk senantiasa mendukung pembangunan sarana Gedung Ibadah,  mendukung dengan cara  berdoa, daya, dan dana (Janji Iman). 


8.    Vocher Peduli YPK Kab Cilacap

Majelis GKJ Bangsa mengajak jemaat untuk peduli pendidikan Kristen melalui YPK Cilacap dengan membeli kupon/ vocer yang tersedia. Dukungan dana yang Bpk/Ibu berikan sangat membantu untuk keberlangsungan pendidikan Kristen tersebut.


9. Kegiatan GKJ Bangsa Bersama GRII 

      Mengundang kepada Bpk/Ibu/Sdr/Sdri Jemaat GKJ Bangsa

Kegiatan hari Senin, 16 September 2024. Bertempat di GKJ Bangsa

Waktu Pkl. 08.30 WIB – 10.30 WIB : KKR Anak (Panggung boneka), mengundang kepada anak-anak Sekolah Minggu untuk bisa hadir pada kegiatan tersebut, mohon bpk/ibu yang mempunyai anak-anak Sekolah Minggu untuk mendukung atau mendampingi. 

Waktu Pkl. 11.00 WIB – 12.30 WIB : Pembinaan Guru Sekolah Minggu, mengundang para pelayan Sekolah Minggu (Pemimin Pujian, Musik, Pendoa dan Firman) untuk dapat hadir.

Waktu Pkl. 15.00 WIB—16.30 WIB : KKR Remaja & Pemuda (Persekutuan Pemuda Remaja), mengundang kepada pemuda remaja untuk dapat hadir dan mohon untuk bpk/ibu yang mempunyai purta/putri pemuda remaja untuk dapat mendukung & mengingatkan.

Waktu Pkl. 15.00 WIB—16.30 WIB : Pembinaan Pelayanan Gereja, mengundang Bpk/Ibu semua Majelis, PPJ, organis, dan multimedia untuk dapat hadir. 

Kegiatan hari Selasa, 17 September 2024. Bertempat di rumah Bpk. Sundoyo

Waktu pkl. 09.00 WIB — 15.00 WIB: Pelayanan kesehatan, mengundang kepada seluruh Jemaat, silahkan kepada Jemaat untuk dapat memriksakan kesehatan.

Waktu pkl. 18.30 WIB — 20.00 WIB : Pembinaan keluarga Jemaat GKJ Bangsa, mengundang kepada seluruh Jemaat GKJ Bangsa untuk dapat hadir. 


10. Temu Raya Adiyuswo Klasis Banyumas Selatan 

Diberitahukan kepada jemaat Adiyuswo GKJ Bangsa bahwa pada Senin, 16 September 2024, yang akan mengikuti kegiatan di GKJ Cilacap dalam rangka temu raya Adiyuswo Klasis Banyumas Selatan untuk berkumpul pukul 06.00 WIB di depan rumah Bp. Warsono. 


11.  Informasi

Bpk. Pdt. Maranatha Aji Kusuma pada hari Minggu, 15 September 2024, sedang melayani di GKI Pengadilan Bogor. 


12.  POKOK-POKOK DOA 

Mengucap Syukur atas Ibadah dan Persekutuan Gereja yang telah terlaksana. Mendoakan Kebaktian  Minggu depan; Mendoakan keluarga-keluarga di GKJ Bangsa; Mendoakan Persekutuan doa di kelompok-kelompok; Pelayanan Pastoral; Pelayanan Sosial tetap dapat menolong dan menjangkau Jemaat untuk mengalami Allah.    

 Berdoa untuk Ibadah Anak/Sekolah Minggu di Gereja. Doakan para Guru dan murid-murid tetap semangat.       

Mendoakan Keuangan Gereja Kristen Jawa Bangsa

Mendoakan Kesehatan Keluarga  Pdt. Marantha Aji Kusuma

Mendoakan Para Dokter, Petugas Kesehatan. Berdoa untuk Jemaat kita yang bekerja di bidang kesehatan: medis dan para medis. Juga berdoa bagi dokter, perawat dan semua yang bertugas di bidang Kesehatan, mohon perlindungan Tuhan dalam menjalankan tugasnya.   

Mari berdoa untuk pelayanan GKJ BANGSA  dalam pelayanan bersama melaksanakan pelayanan yang sudah di rencanakan, dan pelayanan menyampaikan kabar baik keselamatan. 

Berdoa untuk mitra - mitra : YPK Kab  Cilacap, PASEBAN, Gereja-Gereja KLASIS  BANYUMAS SELATAN, Gereja-Gereja Sinode GKJ, BAMAGNAS KAB BANYUMAS. 

Terimakasih TUHAN untuk Indonesia yang tetap tegak berdiri di tengah hantaman ideologi asing yang mau mengganti Pancasila dengan syariat agama tertentu dengan mengubah UUD 1945. Jadilah Tuhan kehendakMu di Indonesia seperti di sorga. Berilah kepada kami para pemimpin di lembaga eksekutif, legislatif dan yudikatif serta pemimpin TNI-Polri di pusat maupun daerah yang takut TUHAN, yang ber-integritas, yang nasionalis dan pancasilais, yang mau berdiri untuk kepentingan seluruh lapisan rakyat di kota dan desa. 

Mendoakan bagi pelayaan-pelayan Majelis (Penatua dan Diaken) GKJ Bangsa

Mendoakan kegiatan Temu Raya Adiyuswo Klasis Banyumas Selatan 

Mendoakan kegiatan GKJ Bangsa bersama dengan GRII


Demikian Warta Jemaat Minggu, 15 September 2024

Atas perhatianya kami mengucapkan terima kasih .  

Tuhan Yesus selalu menyertai pelayanan kita semua

    






Mengendalikan Lidah, Membangun Kehidupan

 

Mengendalikan Lidah, Membangun Kehidupan

Tidak sedikit masalah yang terjadi dalam keluarga, gereja maupun masyarakat berawal dari perkataan yang kurang bijak atau tidak terkendali. Suami-istri bisa terlibat konflik berkepanjangan, karena lidah yang tak terkendali menghasilkan perkataan kasar yang menyakitkan; tidak sedikit aktivis di gereja mengundurkan diri karena sura-suara miring, yang keluar dari bibir yang sama yang kerapkali mengeluarkan puji-pujian kepada Allah; hubungan kerja bisa berantakan hanya karena mulut yang tak dikekang dengan bijak.

Tentu kita masih ingat bagaimana hubungan kerja antara Gus Dur sebagai presiden beberapa tahun lalu dengan DPR menjadi berantakan, hanya karena Gus Dur mengatakan bahwa anggota DPR seperti anak-anak TK. Kasus yang agak mirip terjadi dalam hubungan antara Gubernur Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama dan anggota DPRD DKI Jakarta, masing-masing dituduh kurang menjaga mulut dalam berbicara. Betapa besarnya masalah yang ditimbulkan oleh lidah dan mulut yang tak terkendali, sehingga bisa menghancurkan sebuah hubungan dan indahnya relasi dalam kehidupan. Namun, di sisi lain, lidah dan perkataan juga bisa menjadi alat kebaikan, bila digunakan dengan bijaksana. Ia bisa menjadi sumber kekuatan yang membangun kehidupan (Dian Penuntun Edisi 20).

 

 

Minggu, 08 September 2024

Warta Jemaat Minggu, 8 September 2024

 Warta Jemaat Minggu, 8 September 2024

Syalom, salam sejahtera dalam kasih Kristus. Majelis GKJ Bangsa mengucapkan selamat beribadah kepada jemaat dan mengucapkan terimakasih pada para pelayan yang melayani pada ibadah Minggu ini. 

Bagi warga Jemaat yang membutuhkan pelayanan khusus dapat menghubungi Majelis GKJ Bangsa setelah ibadah di ruang konsistori. Tuhan Yesus selalu memberkati. 

Kami sampaikan Warta Jemaat dan kegiatan GKJ Bangsa selama sepekan sebagai berikut :


I. Ibadah Umum, Minggu 15 September 2024 

Petugas Ibadah  Petugas Ibadah  

Pengkhotbah Pnt. Warsono

Bahasa Jawa

Waktu 08.00 WIB

Petugas Konsitorium Pnt. Pujiono

Pengakuan Iman & Pewarta Dkn. Sri Yuliati

Persembahan Dkn. Asih Pujiati

Petugas Penjemput Tamu Kel. Bpk. Juwadi & Kel. Pnt. Novianto Nugraha

Pengiring/Organis Dkn. Teguh Margowaluyo

Pemandu Pujian Jemaat (PPJ) Ibu. Upik Krisma Haryanti & Sdr. Yulius Tri Hendarawan

Petugas Multimedia Operator: Sdr. Hansel


2. Ibadah Sekolah Minggu, 15 September 2024

Pujian Ibu. Ambarwati Yusman Pendamping & Pendoa Ibu. Ambarwati Yusman

Firman Kelas Besar Pnt. Ester Muria Pemusik Bapak Sugianto

Firman Kelas Kecil Pnt. Ester Muria


3. Rincian Persembahan, Minggu 1 September  2024 

Pers. Mingguan Rp.           464.000 Pers. Khusus Natal Rp.              346.000

Pers. Bulanan/Perpuluhan NN Rp.          720.000 Pers. Rogorumanti Rp.                70.000

Pers. PD & Komisi Rp.          299.000


4.   Persekutuan Kaum Wanita Jemaat (KWJ) 

Persekutuan kaum wanita jemaat (KWJ) dilaksanakan pada hari Kamis, 12 September 2024 di rumah Ibu. Cristine Noviani. Petugas Firman Ibu Ambarwati Yusman, Pujian Dkn. Sri Yuliati.  Mohon kehadiran semua kaum wanita jemaat.  


5.   Jadwal Persekutuan Doa 

Selasa, 10 September 2024, Perkunjungan Ke Rumah Ibu Susdiyati lanjut ke Ibu Endang . Petugas Firman Pdt. Maranatha Aji K, 

Rabu, 11 September 2024, Kelompok Kemranjen di Rumah Bp. Darsono, Petugas Firman Pdt. Marantha Aji K

Jumat, 13 September  2024, Kelompok Bangsa Kroya di Rumah Ibu Upik KH , Petugas Firman Pnt. Pujiono 


6.   Perkunjungan Pemuda Remaja 

Perkunjungan pemuda remaja akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 14 September 2024, pukul 18.30 WIB, tempat di rumah Sdri. Mei. Petugas Pnt. Novianto Nugraha & Sdri. Mima. 

      

7.     Panitia Pembangunan

Mengingatkan kepada jemaat untuk senantiasa mendukung pembangunan sarana Gedung Ibadah,  mendukung dengan cara  berdoa, daya, dan dana (Janji Iman). 


8.    Vocher Peduli YPK Kab Cilacap

Majelis GKJ Bangsa mengajak jemaat untuk peduli pendidikan Kristen melalui YPK Cilacap dengan membeli kupon/ vocer yang tersedia. Dukungan dana yang Bpk/Ibu berikan sangat membantu untuk keberlangsungan pendidikan Kristen tersebut.


9.   Kegiatan GKJ Bangsa Bersama GRII 

Kegiatan hari Senin, 16 September 2024. Bertempat di GKJ Bangsa

Waktu Pkl. 08.30 WIB – 10.30 WIB : KKR Anak (Panggung boneka) 

Waktu Pkl. 11.00 WIB – 12.30 WIB : Pembinaan Guru Sekolah Minggu

Waktu Pkl. 15.00 WIB : KKR Remaja & Pemuda (Persekutuan Pemuda Remaja)

Waktu Pkl. 15.00 WIB : Pembinaan Pelayanan Gereja

Kegiatan hari Selasa, 17 September 2024. Bertempat di rumah Bpk. Sundoyo

Waktu pkl. 08.00 WIB — selesai : Pelayanan kesehatan

Waktu pkl. 18.30 WIB — selesai : Pembinaan keluarga Jemaat GKJ Bangsa     

 

10. Temu Raya Adiyuswo Klasis Banyumas Selatan 

Diberitahukan kepada jemaat Adiyuswo GKJ Bangsa bahwa pada Senin, 16 September 2024, Pukul 08.00 WIB di GKJ Cilacap akan dilaksanakan Ibadah temu Raya Adiysuwo SeKlasis Banyumas Selatan. Jemaat yang akan ikut meghadari kegiatan tersebut di kenakan kontribusi @ Rp. 30.000 sudah transport makan snack (ini sudah di subsidi gereja). Dimohon bagi Jemaat yang belum membayar diharapkan untuk segera membayar. Diharapkan untuk Jemaat Adiyuswo yang mengikuti acara tersebut setelah ibadah untuk berkumpul latihan mengisi pujian, dengan koordinator Ibu Sunariyah. Pada Hari keberangkatan kumpul pukul 06.00 WIB di depan rumah Bp. Warsono. 


11.   POKOK-POKOK DOA 

Mengucap Syukur atas Ibadah dan Persekutuan Gereja yang telah terlaksana. Mendoakan Kebaktian  Minggu depan; Mendoakan keluarga-keluarga di GKJ Bangsa; Mendoakan Persekutuan doa di kelompok-kelompok; Pelayanan Pastoral; Pelayanan Sosial tetap dapat menolong dan menjangkau Jemaat untuk mengalami Allah.    

 Berdoa untuk Ibadah Anak/Sekolah Minggu di Gereja. Doakan para Guru dan murid-murid tetap semangat.       

Mendoakan Keuangan Gereja Kristen Jawa Bangsa

Mendoakan Kesehatan Keluarga  Pdt. MArantha Aji Kusuma

Mendoakan Para Dokter, Petugas Kesehatan. Berdoa untuk Jemaat kita yang bekerja di bidang kesehatan: medis dan para medis. Juga berdoa bagi dokter, perawat dan semua yang bertugas di bidang Kesehatan, mohon perlindungan Tuhan dalam menjalankan tugasnya.   

Mari berdoa untuk pelayanan GKJ BANGSA  dalam pelayanan bersama melaksanakan pelayanan yang sudah di rencanakan, dan pelayanan menyampaikan kabar baik keselamatan. 

Berdoa untuk mitra - mitra : YPK Kab  Cilacap, PASEBAN, Gereja-Gereja KLASIS  BANYUMAS SELATAN, Gereja-Gereja Sinode GKJ, BAMAGNAS KAB BANYUMAS. 

Terimakasih TUHAN untuk Indonesia yang tetap tegak berdiri di tengah hantaman ideologi asing yang mau mengganti Pancasila dengan syariat agama tertentu dengan mengubah UUD 1945. Jadilah Tuhan kehendakMu di Indonesia seperti di sorga. Berilah kepada kami para pemimpin di lembaga eksekutif, legislatif dan yudikatif serta pemimpin TNI-Polri di pusat maupun daerah yang takut TUHAN, yang ber-integritas, yang nasionalis dan pancasilais, yang mau berdiri untuk kepentingan seluruh lapisan rakyat di kota dan desa. 

Mendoakan bagi pelayaan-pelayan Majelis (Penatua dan Diaken) GKJ Bangsa


Demikian Warta Jemaat Minggu, 8 September 2024

Atas perhatianya kami mengucapkan terima kasih .  

Tuhan Yesus selalu menyertai pelayanan kita semua


IMAN KU HANYA PADA TUHAN

 IMAN KU HANYA PADA TUHAN (MARKUS 7:24-37)

Maka kata Yesus kepada perempuan itu: “Karena katakatamu itu, pergilah sekarang sebab setan itu sudah keluar dari anakmu.”

(Mrk. 7:29)


Seorang ibu akan melakukan, bahkan mengorbankan apa pun—termasuk nyawanya sendiri—untuk kebaikan anak yang dikasihinya. Hal itu dilakukan seorang ibu sejak anak berada dalam kandungannya. Seorang ibu akan mempertaruhkan hidupnya demi sang anak. Kasih dan pengorbanan akan dilakukan seorang ibu meskipun sang anak sudah beranjak dewasa.

Seorang ibu dari Siro-Fenisia datang dan memohon kepada Tuhan Yesus supaya Ia mengusir roh jahat dari anaknya. Permohonan dalam keputusasaan itu, ternyata direspons dengan perkataan yang begitu pedas oleh Yesus. Tidak hanya itu, perempuan itu pun tampaknya tidak dianggap. Namun, sang ibu merespons-Nya dengan penuh kerendahan hati, “Benar, Tuhan. Tetapi anjing yang di bawah meja juga makan remah-remah yang dijatuhkan anak-anak” (ay. 28). Ia percaya penuh bahwa Yesus memiliki kuasa untuk melakukan mukjizat. Yesus memahami betul kegelisahan dan keputusasaan sang ibu yang berusaha mencari pertolongan bagi anaknya. Iman dalam kerendahan hatinya pun menggerakkan Tuhan untuk menolong ibu dan anak tersebut (ay. 30).

Saudara, tidak mudah menjadi orang yang rendah hati, apalagi ketika kita sedang berada “di atas.” Namun, pertolongan Tuhan nyata bagi mereka yang dengan rendah hati mau datang kepada-Nya dalam kerapuhannya. Bagaimana dengan kita, apa yang kita lakukan ketika mengalami kekecewaan, kegagalan, tidak berdaya dalam sakit atau keseharian? Datanglah kepada Tuhan! Nyatakan segala keluh kesahmu kepada-Nya dalam iman. Pertolongan Tuhan bagi umat-Nya tidak pernah terlambat. Ia tahu apa yang terbaik bagi hidup kita. Apa yang membuat perempuan Siro Fenisia tersungkur di kaki Yesus? Seperti apakah Allah yang Anda imani? 

Mengimani Allah dengan sepenuh hati.


Minggu, 01 September 2024

Warta Jemaat Minggu, 1 September 2024

 Warta Jemaat Minggu, 1 September 2024

Syalom, salam sejahtera dalam kasih Kristus. Majelis GKJ Bangsa mengucapkan selamat beribadah kepada jemaat dan mengucapkan terimakasih pada para pelayan yang melayani pada ibadah Minggu ini. Terkhusus kepada Bpk. Vik. Jeconiah Lunardi, M.Th. dari GRII Cikarang, Jawa Barat, yang sudah melayani di GKJ Bangsa.

Bagi warga Jemaat yang membutuhkan pelayanan khusus dapat menghubungi Majelis GKJ Bangsa setelah ibadah di ruang konsistori. Tuhan Yesus selalu memberkati. 

Kami sampaikan Warta Jemaat dan kegiatan GKJ Bangsa selama sepekan sebagai berikut :


I. Ibadah Umum, Minggu 8 September 2024 

Petugas Ibadah  Petugas Ibadah  

Pengkhotbah Pdt. Maranatha Aji Kusuma

Bahasa Indonesia

Waktu 08.00 WIB

Petugas Konsitorium Dkn. Sri Yuliati

Pengakuan Iman & Pewarta Pnt. Warsono

Persembahan Pnt. Novianto Nugraha

Petugas Penjemput Tamu Kel. Bpk. Wartam & Kel. Pnt. Pujiono

Pengiring/Organis Pnt. Ester Muria

Pemandu Pujian Jemaat (PPJ) Ibu. Asmah Ridah & Ibu. Cristine Noviani

Petugas Multimedia Operator: Sdri. Mima


2. Ibadah Sekolah Minggu, 8 September 2024

Pujian Ibu. Wasianingsih Pendamping & Pendoa Sdri. Yustiana

Firman Kelas Besar Ibu. Asih Pujiati Pemusik Bapak Sugianto

Firman Kelas Kecil Ibu. Anjar Widyaningrum


3. Rincian Persembahan, Minggu 25 Agustus  2024 

Pers. Mingguan Rp.           303.000 Pers. Khusus Natal Rp.               268.000

Pers. Bulanan/Perpuluhan NN Rp.           800.000 Pers. Rogorumanti Rp.                 10.000

Pers. PD & Komisi Rp.            125.000


4.   Persekutuan Kaum Wanita Jemaat (KWJ) 

Persekutuan kaum wanita jemaat (KWJ) dilaksanakan pada hari Kamis, 5 September 2024 di rumah Ibu. Cristine Noviani. Petugas PASEBAN.  Mohon kehadiran semua kaum wanita jemaat.  


5.   Jadwal Persekutuan Doa 

Selasa, 3 September 2024, , Kelompok Kubang Bertempat di Rumah Bp. Wiryo Sukarto. Petugas Firman Pdt. Maranatha Aji K, Petugas pujian Pnt. Elis Yunaningrum.

Rabu, 4 September 2024, Kelompok Karangsari Bawah Barat di rumah Bp. Sundoyo, Petugas Firman Pdt. Marantha Aji K, Petugas Pujian Pnt. Warsono. 

Jumat, 6 September  2024, Kelompok Karangsari Atas di Rumah Bp. Gunawan, Petugas Firman Pdt. Marantha Aji K Petugas Pujian Dkn. Teguh Margowaluyo.


6.   Perkunjungan Pemuda Remaja 

Perkunjungan pemuda remaja akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 7 September 2024, pukul 18.30 WIB, tempat di rumah Sdr. Gabrielo Petugas Pdt. Maranatha Aji K & Sdr. Hansel. 

      

7.     Panitia Pembangunan

Mengingatkan kepada jemaat untuk senantiasa mendukung pembangunan sarana Gedung Ibadah,  mendukung dengan cara  berdoa, daya, dan dana (Janji Iman). 


8.    Vocher Peduli YPK Kab Cilacap

Majelis GKJ Bangsa mengajak jemaat untuk peduli pendidikan Kristen melalui YPK Cilacap dengan membeli kupon/ vocer yang tersedia. Dukungan dana yang Bpk/Ibu berikan sangat membantu untuk keberlangsungan pendidikan Kristen tersebut.


9.   Persidangan/ Rapat Majelis GKJ Bangsa 

Majelis GKJ Bangsa akan melaksanakan Persidangan/Rapat Majelis pada 1 September 2024, Pukul 11.00 WIB, bertempat di ruang konsistori. Bagi Jemaat yang berkepentingan dapat menghubungi majelis, ataupun dengan mengirim surat. Mohon perhatian dan dukungan doa seluruh jemaat. 


10. Temu Raya Adiyuswo Klasis Banyumas Selatan 

Diberitahukan kepada jemaat Adiyuswo GKJ Bangsa bahwa pada Senin, 16 September 2024, Pukul 08.00 WIB di GKJ Cilacap akan dilaksanakan Ibadah temu Raya Adiysuwo SeKlasis Banyumas Selatan. Jemaat yang akan ikut meghadari kegiatan tersebut di kenakan kontribusi @ Rp. 30.000 sudah transport makan snack (ini sudah di subsidi gereja). Jemaat yang akan mengikuti kegiatan tersebut mohon untuk segera membayar. Diharapkan untuk Jemaat Adiyuswo setelah ibadah untuk berkumpul membahas kegiatan guna untuk mengisi pujian, dengan koordinator Ibu Sunariyah.


11.   POKOK-POKOK DOA 

Mengucap Syukur atas Ibadah dan Persekutuan Gereja yang telah terlaksana. Mendoakan Kebaktian  Minggu depan; Mendoakan keluarga-keluarga di GKJ Bangsa; Mendoakan Persekutuan doa di kelompok-kelompok; Pelayanan Pastoral; Pelayanan Sosial tetap dapat menolong dan menjangkau Jemaat untuk mengalami Allah.     

Berdoa untuk Ibadah Anak/Sekolah Minggu di Gereja. Doakan para Guru dan murid-murid tetap semangat.       

Mendoakan Keuangan Gereja kita 

Mendoakan Kesehatan Keluarga  Pdt. MArantha Aji K,

Mendoakan Para Dokter, Petugas Kesehatan. Berdoa untuk Jemaat kita yang bekerja di bidang kesehatan: medis dan para medis. Juga berdoa bagi dokter, perawat dan semua yang bertugas di bidang Kesehatan, mohon perlindungan Tuhan dalam menjalankan tugasnya.   

Mari berdoa untuk pelayanan GKJ BANGSA  dalam pelayanan bersama melaksanakan pelayanan yang sudah di rencanakan, dan pelayanan menyampaikan kabar baik keselamatan. Berdoa untuk mitra - mitra : YPK Kab  Cilacap, PASEBAN, Gereja-Gereja KLASIS  BANYUMAS SELATAN, Gereja-Gereja Sinode GKJ, BAMAGNAS KAB BANYUMAS. 

Terimakasih TUHAN untuk Indonesia yang tetap tegak berdiri di tengah hantaman ideologi asing yang mau mengganti Pancasila dengan syariat agama tertentu dengan mengubah UUD 1945. Jadilah Tuhan kehendakMu di Indonesia seperti di sorga. 

Berilah kepada kami para pemimpin di lembaga eksekutif, legislatif dan yudikatif serta pemimpin TNI-Polri di pusat maupun daerah yang takut TUHAN, yang ber-integritas, yang nasionalis dan pancasilais, yang mau berdiri untuk kepentingan seluruh lapisan rakyat di kota dan desa. 

Berkatilah program pemerintah yang memindahkan ibukota dari Jakarta ke Nusantara di Kalimantan supaya berjalan lancar dan diteruskan oleh pemerintahan Prabowo. Kalau negara lain berhasil memindahkan ibukotanya maka kami percaya dengan pertolongan Tuhan pasti IKN akan berhasil terwujud. 

TUHAN, khusus untuk gerejaMu di Republik ini selama 79 tahun juga mengalami banyak perkara termasuk perlakuan yang tidak adil dari pemerintah pusat maupun daerah melalui peraturan-peraturan yang ada. Biarlah TUHAN senantiasa menjaga dan memelihara umatMu dari Merauke hingga Sabang agar tetap bertahan dengan iman kami walau keadaan tidak sedang baik-baik saja. Terimakasih TUHAN, kami serahkan Indonesia dan gerejaMu ke tangan Tuhan yang penuh kuasa dan yang penuh kasih. 

Mendoakan bagi pelayaan-pelayan Majelis (Penatua dan Diaken) GKJ Bangsa


Demikian Warta Jemaat Minggu, 1 September 2024

Atas perhatianya kami mengucapkan terima kasih .  

Tuhan Yesus selalu menyertai pelayanan kita semua


Baruilah Hidupmu Bergairah dalam Sukacita dan Kegembiraan Tuhan

 Baruilah Hidupmu Bergairah dalam Sukacita dan Kegembiraan Tuhan


Beriman kepada Kristus tidak boleh hanya menjadi sebuah jargon atau sekedar sebuah pernyataan keagamaan yang verbal-formal. Beriman kepada Kristus artinya mengamini apa saja yang diajarkan oleh Kristus dalam kehidupan-Nya secara utuh. Hal itu berarti bahwa semua yang diajarkan Kristus melalui pribadi-Nya, sifat dan karakter-Nya, karya-Nya dan pengajaran-pengajaran-Nya, secara verbal kita terima, dan menjalaninya; menjadi praktis dalam kehidupan konkret sehari-hari kita semua.

Bukan hanya itu, malahan kisah-kisah Injil menyatakan bahwa Kristus menjalani kehidupan-Nya sebagai Utusan Bapa Sorgawi dengan sangat bergairah, dengan passion, dengan hati, dan dengan sukacita. Jika demikian, kita pun mestinya mempunyai gairah, passion, dan sukacita yang sama, ketika kita menghayati hidup beriman kepada-Nya, dalam semua situasi dan kondisi kita.

Tuhan sudah menciptakan kita dengan firman-Nya sehingga kita ada dan terus menjadi. Ketika kita mengaminkan firman Tuhan, maka kita menghadirkan Tuhan, kendati pun segala dengan kelemahan dan ketidak sempurnaan kita tidak boleh menjadi halangan bagi kita untuk tetap bergairah, bersukacita, dan tidak pernah patah semangat untuk mengupayakannya. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia lama, kata ‘bergairah’ bermakna ‘sangat ingin akan’, ‘berhasrat’, dan ‘bersemangat’. Selamat menjalaninya. 


 
KLIK TOMBOL HIJAU INI UNTUK BERTANYA KONSULTASI DENGAN PENDETA GKJ BANGSA VIA WHATSAPP - 085228765288
wa